Studio F45 asal Australia kini hadir di Pondok Indah
Bahwa olahraga itu penting, tidak perlu dijelaskan lagi. Namun bagaimana mengakomodir keharusan untuk melakukan olahraga itu memang sangat individual. Mulai yang hanya CFD-an sekali seminggu, sampai yang sepertinya menjadikan gym sebagai rumah kedua. Dari yang ingin turun berat hingga yang ingin membentuk badan sixpack. Seperti halnya tujuan, pilihan fasilitas untuk melakukan olahraga banyak sekali, dan yang cukup populer adalah bergabung ke fitness center atau juga dikenal sebagai gym, karena menyediakan alat-alat serta pelatih yang bisa membimbing para anggotanya. Selain gym dengan fasilitas lengkap untuk cardio, beban dan kelas, akhir-akhir ini muncul bentuk fasilitas fitness yang tidak banyak mengandalkan mesin, dan hanya menggunakan alat yang sederhana. Fasilitas gym seperti ini lebih mengandalkan privasi latihan dalam grup yang kecil.
Salah satunya adalah F45 yang merupakan studio asal Australia, dan di Indonesia sudah hadir dengan 4 cabang, Kini F45 hadir juga di Pondok Indah, Jakarta Selatan. F45 adalah waralaba kebugaran dengan pertumbuhan tercepat di Australia. Sekarang dengan lebih dari 500 studio di Australia dan lebih dari 1,300 studio di seluruh dunia, F45 kini telah sampai di Indonesia. “Kami sangat antuasias untuk menghadirkan pengalaman ini bagi para penggemar olahraga di Jakarta. Memberi hasil dan hiburan dari kemacetan kota ini dengan aktifitas olahraga yang menyegarkan”, jelas Eric Moss, Chief Operating Officer F45 Pondok Indah North.
Popularitas F45 berkembang karena fokus pada ‘motivasi, inovasi, dan hasil’. Format pelatihan fungsional selama 45 menit juga telah menjadi juara bagi para penggila kebugaran, terutama bagi mereka yang tidak punya banyak waktu. Dengan bantuan teknologi, setiap latihan dimodifikasi secara digital dan regular, artinya klien tidak akan mendapatkan latihan yang sama dua kali. Moss menjelaskan bahwa “Anda bisa yakin bahwa anda tidak akan bosan ataupun kehabisan gerakan. Anda pasti akan termotivasi untuk mendorong diri menjadi lebih baik”.
Olahraga F45 menggabungkan 3 gaya pelatihan kebugaran terdepan dan mengubahnya menjadi pengalaman olahraga kelompok yang menarik bagi para anggotanya. Ini menggabungkan elemen Pelatihan Interval Intensitas Tinggi (HIIT), Pelatihan Sirkuit, dan Pelatihan Fungsional. Ada 33 kelas di F45 Pondok Indah North dan tidak ada satu kelas yang sama. Kelas-kelas ini akan menargetkan semua otot dan membantu para klien untuk menjadi lebih ramping, lebih cepat dalam pergerakan, serta lebih gesit dalam sesi kardio 45 menit . Ini berbasis tim, intens, dan cara yang hebat untuk memompa endorfin ke seluruh tubuh.
Disukai oleh para selebriti, F45 dipilih untuk menjaga bentuk tubuh mereka dan menjaga tubuh agar tetap bugar di sela jadwal yang padat. F45 menjadi latihan favorit dari para selebriti internasional seperti Hugh Jackman dan Nicole Richie, hingga selebriti Indonesia seperti Wulan Guritno, Nikita Willy, dan Luna Maya.
“Saya suka F45 karena efisien, mencukupi, dan intens. Dalam mencapai setiap tujuan, perjuangan selalu nyata. Sakit? Lelah? Berkeringat? Itu artinya latihan ini berfungsi. F45 mendorong saya untuk mempercayai proses dan menikmatinya”, kata Adinia Wirasti sebagai salah satu anggota di F45.
Dengan harga membership sekitar Rp. 1.500.000,- per bulan, F45 memang lebih mahal dibandingkan dengan membership di sebuah megagym. Namun jika ditambah dengan biaya sesi PT-nya, biaya di megagym bisa jatuh lebih mahal. Studio gym seperti F45 bisa menjembatani kebutuhan mereka yang tidak ingin berlatih sendiri, namun juga tidak ingin harus mengeluarkan biaya tambahan untuk didampingi seorang PT. Bagaimanapun juga berlatih dengan orang lain biasanya lebih fun dibandingkan hanya sendirian. Tidak perlu khawatir harus antri untuk memakai alat, atau banyak ngobrolnya, karena di antara setiap jenis latihan hanya diberikan 20 detik jeda. Paling cukup untuk minum dan menyeka keringat sejenak.
F45 Pondok Indah North berlokasi di Jl. Metro Pondok Indah Blok III BB, Jakarta Selatan 12310. Setelah membuka dua studio, F45 Senopati dan Pondok Indah, para pendiri akan membuka 3 studio lagi di daerah Pantai Indah Kapuk, Kelapa Gading, dan Mega Kuningan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Instagram di @f45_training_pondokindahnorth.
Posting komentar