Baxter Smith menghadirkan wajah barunya dengan memperkenalkan konsep menu makanan dan minuman yang baru
Baxter Smith siap merayakan grand opening pada Jumat, 17 Maret 2017 sekaligus menghadirkan wajah barunya dengan memperkenalkan konsep menu makanan dan minuman yang baru hasil kurasi dari Chef Sigit Untoro dan Mixologist Doni Irianto Purba. Chef Sigit yang telah meramu konsep baru kuliner yang disajikan di Baxter Smith, serta mixologist Doni dengan sederet kreasi minuman yang unik mengundang penikmat kuliner untuk datang dan merasakan petualangan rasa yang dinamis.
Mahfuz Agil, Operations Manager Baxter Smith, mengatakan, “Melalui momen grand opening ini, Baxter Smith membuka pintu sebagai venue pilihan masyarakat Jakarta dengan konsep one stop venue yang menawarkan food and beverage berkualitas tinggi dengan harga bersahabat sekaligus entertainment venue untuk relaksasi setelah seharian beraktivitas bisnis. Kami juga dapat membantu pelaksanaan berbagai events dengan banyaknya pilihan area yang ada di Baxter Smith”.
Terletak di Jalan Suryo No. 28 Jakarta Selatan, Baxter Smith menawarkan serangkaian menu European & Asian fussion with a twist. Setiap menu yang disajikan memberikan kekayaan rasa hasil eksplorasi mendalam Chef Sigit akan karakter setiap bahan makanan dan bumbu-bumbu yang diolahnya menjadi hidangan yang mampu menggelitik setiap sudut indra perasa dan memberikan pengalaman kuliner yang mengesankan. Dalam mengolah setiap makanannya, Chef Sigit tidak segan untuk memakai dan meramu bahan atau bumbu dengan kombinasi yang tidak biasa guna menghasilkan rasa yang unik, berbeda dari menu yang ditawarkan di tempat lain. Dari segi minuman, sejumlah kreasi fussion unik mixologist Doni menghadirkan campuran minuman yang tidak biasa, hasil dari eksperimen sang mixologist yang dengan berani mengolah setiap resep minumannya menggunakan bahan yang unik.
Menyajikan kualitas produk yang tinggi, Baxter Smith menawarkan value for money yang sangat layak dengan tingkat harga yang bersahabat. Di Baxter Smith, setiap hidangan menjadi spesial karena merupakan hasil ()Wiwi yang tidak hanya dipikirkan secara mendalam, namun juga dibuat dengan penuh kecintaan akan dunia kuliner dan mixology.
Dengan pengalaman lebih dari 17 tahun di dunia kuliner, Chef Sigit Untoro membawa pembaruan menu dengan menampilkan rangkaian European and Asian fission with a twist. Menu baru ini menampilkan international cuisine serta local favorite, termasuk di dalamnya adalah Crispy BBQ chicken wings rolled in vodka batter, Classic Caesar Salad, Spaghetti Vongole, Shortribs honey lemon, Black olive salmon fried rice with sambal matah, Baxter beef burger dan smoked duck pizza.
Beberapa andalan dari menu yang dikurasi Chef Sigit adalah:
Tuna Tataki yang tampil elegan di atas carrot puree lembut dengan rasa gingery yang bercampur sempurna dengan kelembutan seared tuna dan salad yang segar dengan ginger ponzu dressing.
Roast Pumpkin and Beetroot Salad adalah salah satu kreasi indah yang menyegarkan. Potongan dadu beet, roast pumpkin, orange segment dan almond berpadu sempurna dengan mixed lettuce membuat salad ini indah dalam presentasinya dengan kesan taman yang indah, tropical look yang full of life and vitality. Truffle dressing yang digunakan memberikan sentuhan lembut manis dengan kekayaan rasa hasil dari perpaduan truffle oil, sesame oil, lime juice dan madu.
Pan Seared Salmon disajikan dengan jamur shimeji, tomato cherry, garlic spinach dipadu dengan orange cardamon sauce. Inilah hidangan klasik dengan sentuhan rasa baru, kesegaran orange cardamon sauce yang diolah dengan seksama dengan bumbu-bumbu lainnya menjadikan hidangan ini lekat di lidah. Gurihnya salmon serta kesegaran accompaniment dan saus yang segar dijamin akan memberikan paduan rasa yang menawan.
Linguine Prawn Bloody Mary Sauce terinspirasi dari minuman Bloody Mary yang kaya rasa, demikian juga dengan hidangan ini penuh dengan sensasi rasa yang unik. Grilled prawns tampil cantik di atas linguine berbalutkan saus Bloody Mary; rasa segar, gurih, asam, manis berpadu sempurna.
Kurasi minuman mixologist Doni meliputi pilihan wine dan liquor yang dipilih dengan seksama, serta kteasifiission cocktails dan mocktails yang berkarakter, seperti Applemund Berry, Skippy Punk, Jack Rabbit, Virgin Bubble Gum Mint, beberapa yang menjadi andalan adalah:
Mint Swizzle tampil cantik dengan balutan warna hijau yang segar, terbuat dari campuran apik kiwi, rambutan, fresh mint leaves dan fresh lime juice. Mocktail ini zesty, tropical dan refreshing cocok dinikmati di berbagai suasana, memberikan sensasi kesegaran ketika mereguk racikan buah-buahan dalam setiap tegukan.
Nutella Chocolate Milk Shake merupakan terjemahan Baxter Smith akan chocolate milk shake, minuman favorit setiap orang. Minuman ini terasa ringan tapi sekaligus juga memiliki rasa coklat dan kacang yang lekat. Ramuan nutella, kayu manis, kacang almond, es krim vanila serta campuran susu segar dengan bahan rahasia sang mixologist mampu membuat minuman ini segar dan berkarakter pada saat bersamaan.
Jennifer Smoke Beef tampil sexy dengan presentasi yang fantastik memberikan show kepada pemesan minuman ini ketika bartender menuangkan blackberry liquer dengan asap beraroma khas ke dalam gelas berisi campuran puree buah-buahan tropis, cucumber infused gin, home-made chili and blackpepper syrup serta beberapa macam liquer. Ketika dicicipi, Jennifer Smoke Beef memberikan kejutan rasa tropis yang familiar bagi penduduk Jakarta, plus rasa liquer yang kental.
Natural setting dari Baxter Smith secara keseluruhan merupakan sebuah oase dalam kota Jakarta yang selalu sibuk dan berirama cepat, menu makanan dan minuman yang ditawarkan menekankan pada virtues of enjoying, relaxing and sharing the moment. Interior Baxter Smith terinspirasi dari era revolusi industri di Inggris abad 19, hangat dengan sentuhan maskulin, perpaduan permainan kulit, kayu dan tembaga dengan rusty look.
Baxter Smith memiliki tiga area yaitu dining room, lounge dan roof bar; kesemuanya dengan industrial look abad 19. Keberadaan lounge dan roof bar mencerminkan tawaran Baxter Smith akan relaxation dan sharing selepas aktivitas jam kerja. Ketiga area ini didedikasikan untuk kenyamanan pengunjung yang datang:
Dining Area terletak di lantai 1 dengan interior yang mengambil konsep mesin pabrikan, penuh dengan aksen metal, detil gerigi dan lampu-lampu klasik. Seating capacity di area ini adalah 80 orang. Selain sebagai Dining Area, di sini juga diperlengkapi dengan screen dan LCD projector untuk mengakomodasi meetings, social events dan press conferences.
Lounge berada di lantai 2 dengan kapasitas tempat duduk 70 orang, kapasitas berdiri hingga 200 orang. Interior Lounge mengambil tema kapal Zeppelin abad 19 dengan aksen jendela-jendela ala submarine abad tersebut, sofa yang kokoh dan nyaman dan aksen balon Zeppelin yang berada di atas stage. Entertainment di Lounge adalah live DJ yang memainkan genre pop dan R&B setiap Rabu, Kamis, Jumat dan Sabtu, mulai pukul 20:00 hingga 24:00 (weekdays) atau 02:00 (weekends).
Roof Bar dengan pemandangan city skyscraper yang spektakuler berlokasi di lantai 3. Interior didominasi oleh aksen metal dan kayu dipadu dengan jendela-jendela besar yang membawa ke view alam terbuka. Terdapat pula outdoor area dengan pemandangan malam Jakarta yang indah, penuh cahaya lampu dari gedung tinggi di distrik bisnis di sekitar Baxter Smith. Dengan seating capacity 90 orang, Roof Bar menawarkan live music dengan menampilkan easy listening music setiap Senin, Selasa dan Jumat pukul 19:30 — 22 : 00.
Saat ini Baxter Smith memanjakan para pengunjung wanita dengan Ladies Nile setiap hari Kamis pukul 21:00 — 23:00 untuk menikmati free flow cocktails hanya dengan harga spesial Rp185.000++.
Baxter Smith seperti halnya Jakarta, klasik, namun juga moderen, kontemporer dan elegan. Dengan tawaran yang komplit dari Baxter Smith, pengunjung tidak hanya dapat menikmati food and beverage yang berkualitas tinggi dengan harga yang bersahabat, namun juga tempat yang cocok untuk makan siang bersama rekan, menjamu kolega, mengadakan meetings maupun social events, celebrations, atau sekedar menikmati musik dengan suasana yang elegan sambil menikmati indahnya malam Jakarta. Baxter Smith dapat dikunjungi setiap hari, di Jalan Suryo No. 28 Senopati Jakarta Selatan, mulai pukul 10:00.
Posting komentar