Travel Bali!

Centrally Located to Discover Favorite Locations

Dari Favehotel Sunset Seminyak yang berlokasi di pinggir jalan Sunset, tujuan ke manapun menjadi mudah karena Sunset adalah akses jalan utama untuk menuju banyak kawasan populer.

Favehotel memang bukan hanya satu di Bali. Bahkan kini sudah ada 5 Favehotel di Bali dan terus bertambah. Semua Favehotel menawarkan akomodasi untuk wisatawan dengan anggaran terbatas, namun tetap memberikan layanan yang ramah sesuai dengan tagline-nya, fun, fresh & friendly. Sekalipun layanan yang diberikan dari satu Fave ke Fave lainnya tidak jauh berbeda, namun ada satu yang membedakan, yakni lokasi yang bisa memberikan nilai tambah pada masing-masing Favehotel. Begitupun Favehotel Sunset Seminyak memiliki keunggulan lokasi yang sentral di pinggir jalan Sunset. Selain bisa diakses langsung oleh kendaraan roda empat bahkan sekelas bis besar sekalipun dan ada area parkir yang luas, ke arah mana pun menjadi mudah karena Sunset memang menjadi akses untuk pergi ke berbagai kawasan. Apakah menuju jalan Legian Raya, area Oberoi atau area Kerobokan cukup ditempuh dalam beberapa menit. Untuk sekedar membeli makanan ringan atau rokok bahkan tidak perlu ke mana-mana, karena sebuah gerai Circle K yang buka 24 jam ada di samping lobby. Jika perlu belanja lebih berat, Supermarket Food Hall, Burger King atau J.Co pun cukup ditempuh dengan berjalan kaki. Untuk melepas lelah setelah melakukan berbagai aktifitas seharian, atau untuk sekedar menyegarkan diri ada Relax Spa di lantai 2 yang buka mulai pukul 9 pagi hingga 10 malam dan menyediakan berbagai treatment untuk memanjakan diri, termasuk massage, reflexiology, facial, manicure dan pedicure. Begitupun salah satu atraksi yang unik, yakni Gallery Trick Art 3D cukup dicapai dalam sekitar 5 menit. Bersiap-siap dengan kamera, karena efek ilusi yang bisa dihasilkan pasti menjadi bahan yang seru untuk mengunggah tatus ke media sosial. Dengan lebih dari 80 gambar dari berbagai tema, mulai tema lukisan, binatang, fantasy, hingga tema Bali, kunjungan ke Gallery Trick Art 3D bakal berkesan baik untuk muda maupun tua.

Dengan warna-warna nuansa putih dan aksen ungu yang khas, gedung Favehotel Sunset Seminyak tidak sulit untuk ditemukan. Favehotel Sunset Seminyak memiliki bangunan bertingkat dengan bentuk dasar bangunan "U". Melewati area lobby di depan, ada area atrium di mana ada "Lime" cafe & bar dan kolam renang. Lime menyediakan berbagai hidangan dan minuman, mulai sarapan hingga makan malam, dan hadir dalam nuansa mayoritas warna hijau yang sejuk. Untuk berbagai acara juga tersedia dua ruang pertemuan dengan fasilitas yang memadai seperti papan tulis, sound system, dan projector. Kenyamanan seluruh seratus kamar yang ber-AC didukung oleh TV LED 32 inci dengan saluran lokal dan internasional, seprai dan kain bantal yang dibuat dari 100% High Knot Cotton, meja dengan stopkontak universal, kamar mandi dalam dengan shower, safety box dalam setiap kamar, telepon IDD, serta akses internet WiFi gratis berkecepatan tinggi.

Favehotel Sunset Seminyak memang memiliki keunggulan pada lokasinya yang sentral. Sekalipun tidak separah Jakarta, namun lalu lintas Bali pun bisa padat, dan untuk wisatawan yang memiliki agenda untuk pergi ke beberapa area selama di Bali, rasanya memiliki akomodasi yang punya akses mudah ke banyak arah patut dipertimbangkan. Apalagi jika harganya terjangkau dengan suasana yang nyaman dan ramah!