Movie

Halu dan Mleyot Bareng di Bioskop!

Film Cinta Tak Seindah Drama Korea Siap Bikin Meleyot

DJAKARTA.ID – Persembahan terbaru dari Imajinari, film drama romantis menggemaskan berjudul Cinta Tak Seindah Drama Korea segera tayang di bioskop pada tanggal 5 Desember 2024. Disutradarai dan ditulis langsung oleh Meira Anastasia, film ke-6 Imajinari ini mengisahkan cinta segitiga antara Dhea (Lutesha), Bimo (Ganindra Bimo), dan Julian (Jerome Kurnia).

Melalui official teaser trailer & poster yang baru dirilis, Cinta Tak Seindah Drama Korea menampilkan cuplikan kisah Dhea mendapatkan kejutan manis dari pacarnya berupa tiket perjalanan ke Seoul bersama dua sahabatnya, Kikan (Dea Panendra) dan Tara (Anya Geraldine). Namun, keseruan di Korea tiba-tiba menjadi canggung ketika Dhea bertemu dengan sang mantan, Julian. Situasi yang menghadapkan Dhea kepada dua pilihan: tetap setia dengan sang pacar atau kembali dengan mantan?

“Penonton drama korea (drakor) tentu familiar dengan tema cinta segitiga seperti yang dialami Dhea, Bimo, dan Julian. Sebagai pencinta drakor, saya ingin memberikan sentuhan ala drakor di film Indonesia ini. Melalui kisah ketiganya, penonton akan belajar bagaimana cara mencari pasangan yang paling kompatibel dalam hidupnya. Jika melihat dari sudut pandang perempuan, menonton drakor itu mampu menciptakan suasana yang menggemaskan dan bikin halu. Perasaan-perasaan itu yang saya harapkan juga muncul ketika menonton film ini, ya setidaknya bisa bikin mleyot, hahahha” ungkap Meira Anastasia.

Kecintaan Meira terhadap drama korea berawal sejak masa pandemi yang akhirnya menginspirasi sutradara perempuan pertama di film produksi Imajinari itu untuk menulis film Cinta Tak Seindah Drama Korea. Sebelumnya, Meira sempat menjadi co-director bersama sang suami Ernest Prakasa di film Cek Toko Sebelah 2 (2022). Di film Cinta Tak Seindah Drama Korea ini, Ernest Prakasa menjadi produser bersama Dipa Andika.

Ernest Prakasa menceritakan bagaimana sang istri melakukan proses pitching ide cerita film Cinta Tak Seindah Drama Korea ini. Menurutnya, tak ada bias dan perlakuan yang spesial dalam proses pengajuan ide maupun persetujuan. Semuanya dilakukan secara profesional. Ernest mengungkapkan bahwa cerita film ini penuh dengan kejutan dan terasa lebih fresh meskipun mengangkat kisah cinta segitiga yang sudah umum.

“Sebelumnya, kami sudah melakukan focus group discussion (fgd) screening bersama kurang lebih 30 orang. Nah, dari situ ternyata responnya sangat luar biasa. Saya yang tidak terlalu paham dan mengikuti drama korea, akhirnya tahu bahwa cerita film ini sangat disukai oleh pencinta drakor. Pokoknya nanti tonton aja deh, dan selamat berhalu-halu bareng sahabat di bioskop ya,” ujar Ernest.

Lutesha menceritakan sedikit tentang karakter Dhea yang begitu lovely dan sayang sama sahabat-sahabatnya. Menurutnya, karakter Dhea itu tipe penurut, sederhana, people’s pleaser, seru, dan komikal. Bagi Lutesha, karakter Dhea ini kurang lebih mirip dengan karakter aslinya, sehingga tidak ada kesulitan saat memerankannya. “Namun, karena Dhea ini begitu komikal, aku perlu belajar dari beberapa drakor. Kebetulan Kak Meira sudah ngasih beberapa referensi judul drakor buat pengembangan karakter Dhea ini, di antaranya seperti True Beauty dan Weightlifting Fairy Kim Bok-joo.”

Selain kisah percintaan, film Cinta Tak Seindah Drama Korea juga menyajikan cerita persahabatan antara Dhea, Kikan, dan Tara. Ketiganya bahkan membuat “gelang persahabatan” di kehidupan nyata untuk menciptakan bonding yang alami. Selain ketiga karakter tersebut, film ini juga menghadirkan pendatang baru yang menjadi karakter adiknya Dhea.

“Karakter Sakti yang diperankan Rafly Altama Putra ini satu-satunya karakter yang kami ambil melalui casting. Jika karakter yang lainnya sudah ada dalam benak secara otomatis, jadi gampang pas approaching ke mereka. Nah, si Sakti ini entah kenapa susah banget bayangin secara imajinasi, makanya kami lakukan casting. Pas ketemu Rafli, saya langsung yakin kalau dia sangat cocok dengan karakter Sakti,” jelas Meira.

Film Cinta Tak Seindah Drama Korea juga memilih lagu berbahasa Korea hasil remake lagu populer milik Project Pop berjudul “Ingatlah Hari Ini”. Penyanyi muda berbakat Shakira Jasmine dipercaya menyanyikan lagu berjudul “Oneureul Gieokhaja” sebagai Original Soundtrack film Cinta Tak Seindah Drama Korea. Dirilis melalui label Musica Studio’s, lagu ini memberi kesan manis untuk kisah cinta dan persahabatan di filmnya.

“It’s a very exciting project for me as well! Semoga ketika orang mendengarkan lagu ini beneran terbawa suasana drakornya. Karena aku sendiri saat menyanyikannya sengaja menggunakan cara menyanyi para penyanyi K-pop. Dari pengucapannya tentu menantang dan liriknya lumayan banyak, jadi memang harus ekstra menghapalnya,” tutup Shakira Jasmine. (aul)