Four Points by Sheraton Bali, kerjasama Starwood Hotels & Resorts Worldwide dengan PT. Umah Benesar, menjadi penanda awal masuknya Four Points di Indonesia.
Berada tepat di pusat kehidupan pariwisata di area Legian dan Kuta, Four Points by Sheraton Bali, Kuta menawarkan gaya liburan resor pulau Bali yang lengkap dengan segala pengalaman otentik. Properti ini terdiri dari 185 kamar yang memiliki pemandangan menuju birunya air di kolam renang Lagoon Pool ataupun di Junior Pool. Ukuran luas kamarnya dimulai dari 28 sqm hingga ke Suite seluas 55 sqm yang menjadi pilihan tepat bagi para keluarga.
Masing-masing ruangan merupakan terapan dari gaya otentik Four Points by Sheraton yang cerah, pola warna yang hangat dan kenyamanan ruang tinggal; mencakup 40-inch TV LCD. Dan tentunya, ciri khas dari kasur extra nyamannya yang memastikan kualitas tidur terbaik; matras elegan, bawahan bantal, selimut lembut dan 250 rajutan linennya.
Interior menawan dari resor ini adalah buah karya kolaborasi dari decorator dan perancang interior kelas dunia, Zohra Boukhari. Inspirasinya berasal dari Negara asalnya yaitu Maroko dan pengalaman beliau di seluruh penjuru Asia. Zohra telah memberikan sentuhan yang tak lekang oleh waktu serta penghargaan kapada akar budayanya dan kentalnya unsure Bali. Zohra telah tinggal menetap di Bali selama dua dekade dan telah menyelesaikan banyak proyek desain tata ruang; diantaranya di Paris, Bangkok, Maroko dan Cina.
Restoran dan Bar dari hotel ini memberikan rasa riang, tempat berkumpul dan hiburan yang dapat mencakup dari segi rasa makanan dan nuansanya. Hadir dengan tungku kayu bakar, The Eatery adalah restoran khas Four Points berkonsep serba saji semua waktu, sedangkan Vertigo yang berada di lantai teratasnya, menghadirkan pilihan makanan ringan dan tepat untuk menjadi rujukan pesta senja hari. Di Bar yang berada di lobi, Wrapped, tamu dapat menemukan Gelato, kopi terbaik dan minuman anggur. The Best Brew lebih mengedepankan kepada program Best Brews yang menampilkan beer pilihan utama di pulau ini.
Four Points by Sheraton Bali, Kuta berfasilitas Kids Club yang luas dan lengkap yang dapat mengakomodasi kebutuhan dari para jagoan kecil yang menginginkan aktifitas berbasis teknologi terkini dan hiburan terbaru bagi anak yang lebih dewasa. Kolam renang Junior Pool melengkapi pengalaman menyenangkan bagi keluarga aktif di segala umur. Four Points by Sheraton Bali, Kuta juga ramah kepada yang memiliki kekurangan fisik (kursi roda), dengan tersedianya kamar tamu khusus untuk penyandang cacat, akses mudah ke seluruh fasilitas hotel termasuk kamar kecil di areal lobi, didedikasikan secara khusus bagi mereka.
Fasilitas berupa akses 24 jam di klub olahraga dengan peralatan terbaru dan ruang pertemuan seluas 216 sqm juga memberikan nilai tambah bagi resor ini. Ketiga kolam renangnya – Lagoon Pool dengan Jacuzzi, Junior Pool dan Rooftop Pool – menjadi pusat pandang utama di dalam desain resor yang memberikan pengalaman berlibur sebenarnya di Bali. Bukti nyata dari refleksi esensi dari jaringan Four Points yang menghadirkan segala hal paling dibutuhkan meliputi koneksi internet nirkabel tanpa biaya di seluruh area publik, minuman dalam botol setiap harinya, colokan listrik dengan USB hingga hidangan sarapan pagi nikmat beserta kopi terbaik di tiap paginya. Untuk informasi lebih lanjut atau pemesanan, hubungi 62 (361) 849 6606 atau kunjungi www.fourpointsbalikuta.com.
Posting komentar