Yang Baru

Koleksi Eyewear Kering Terbaru di Optik Seis

Kering Eyewear memperkenalkan model-model terbaru dengan sentuhan kekinian untuk musim A/W 2017

Kacamata kini tidak hanya sebagai sarana optik, namun juga menjadi aksesoris yang dipakai, terlepas apakah sebenarnya diperlukan atau tidak. Aksesoris juga tidak terlepas dari fashion, dan oleh karena itu kacamata pastinya juga mengikuti tren yang sedang digemari. Untuk musim A/W 2017 ini Kering Eyewear memperkenalkan model-model terbaru dapatkan di Optik Seis. Kering Eyewear adalah grup perusahaan yang menaungi beberapa brand luks dan beberapa tahun belakangan ini memperluas jajaran produk dengan membuat dan mendistribusikan kacamata untuk sejumlah brand mewah, antara lain Gucci, Bottega Venetta, Saint Laurent, Alexander McQueen, dan Stella McCartney.

Sekalipun mayoritas kacamata yang diperkenalkan lebih ditujukan untuk wanita, namun seperti banyak hal juga bisa digunakan oleh pria, alias sifatnya unisex. So, apa yang jadi tren kacamata terkini menurut koleksi yang diperkenalkan oleh Optik Seis? Koleksi kacamata hitam atau Sunglasses Gucci banyak bermain dengan kilauan batu dan penuh warna, sementara koleksi kacamata optiknya terinpirasi oleh gaya retro dengan rangka metal maupun asetat dihiasi elemen dekor metal. Koleksi Sunglasses Saint Laurent tampil sangat playful, seperti bingkai kacamata berbentuk hati, namun tetap tampil elegan. Beberapa kacamata hadir dengan bingkai yang cukup tebal, memberikan kesan bold dan edgy,  dan cocok untuk unisex. Sementara koleksi kacamata optik Saint Laurent juga menghadirkan model yang klasik retro. Gaya khas Alexander McQueen tercermin dalam sunglasses berkaca frameless dengan bentuk kekinian yang “asimetris”.

Kacamata menempati posisi yang begitu sentral, sehingga bisa menjadi fokus perhatian pertama. Pastikan ‘first impression” ini adalah sentuhan kekinian dari koleksi eyewear Kering terbaru.