Events

Mencari Perancang Muda Berbakat Indonesia

Perburuan bakat-bakat terpendam perancang busana di daerah-daerah oleh Tim Plaza Senayan hadirkan 20 Finalis di Babak Grand Final ‘Plaza Senayan Palm Award 2015’

Pada penyelenggaraan yang ke-16 tahun, Plaza Senayan kembali menggelar sebuah ajang kompetisi merancang busana (Fashion Design Competition) bergengsi tingkat nasional yang diperuntukkan bagi perancang muda berbakat Indonesia bertajuk ‘Plaza Senayan Palm Award 2015’ yang telah memasuki babak Grand Final dan menampilkan 20 finalis dari seluruh Indonesia untuk memperlihatkan hasil rancangannya di hadapan dewan juri yang bertempat di Atrium Plaza Senayan Minggu. 30 Agustus 2105.

Meskipun menerapkan mekanisme yang sama dari tahun ke tahun, namun ada yang berbeda pada penyelenggaraan ‘Plaza Senayan Palm Award tahun 2015 ini, yaitu pada dilakukannya proses perekrutan bakat-bakat terpendam di daerah-daerah di Indonesia. Tim Plaza Senayan pun telah melakukan road trip di 25 kota di Indonesia, termasuk yang berada di pulau Sumatra, Kalimantan, Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta, Bali dan Flores untuk bergerilya menjemput bola dalam mencari potensi daerah yang mungkin masih tersembunyi.

Plaza Senayan Palm Award membuat beberapa tim untuk melakukan Road Trip ke beberapa daerah di Indonesia dengan misi ‘Perburuan Bakat-Bakat Terpendam dan Temukan Mereka’. Selama Road Trip ke 25 kota di Indonesia yang berada di pulau Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Flores ini, tim Plaza Senayan Palm Award mengunjungi sekolah-sekolah SMK dan SMA setempat untuk melakukan presentasi mengenai kesempatan beasiswa pada program Plaza Senayan Palm Award. Dan ternyata cukup mengagetkan, tim Plaza Senayan Palm Award berhasil menemukan banyak bakat-bakat terpendam di daerah-daerah tersebut yang terkendala oleh infrastruktur transportasi dan keadaan ekonomi.

Melihat banyaknya bakat terpendam yang berhasil dijumpai dalam proses perekrutan langsung ke daerah-daerah yang mayoritas terkendala keadaan ekonomi ini lah yang turut menyadarkan tim Plaza Senayan Palm Award bahwa beasiswa sekolah desain yang menjadi hadiah utama dalam kompetisi ini belum lah cukup untuk menunjang perjalanan pendidikan seseorang. Biaya hidup sehari-hari selama bersekolah pun menjadi salah satu kendala. Oleh karena itulah Plaza Senayan Palm Award menjadi satu-satunya ajang kompetisi yang juga memberikan tunjangan biaya hidup bulanan agar siswa dapat berkonsentrasi untuk belajar.

Buah dari perjalanan gerilya ke 25 kota di Indonesia yang dilakukan selama proses perekrutan, Plaza Senayan Palm Award menerima banyak aplikasi dari berbagai daerah seperti Yogyakarta, Surabaya, Semarang, Sidoarjo, Malang, Bali, Banjarmasin, Palangkaraya, Balikpapan, Medan dan Sumatera Utara.

Pada babak Grand Final ‘Plaza Senayan Palm Award 2015’ sebanyak 20 finalis memamerkan hasil rancangan masing-masing yang sesuai dengan tema yang diusung ‘Sexy Clubbing’. Di hadapan pengunjung Plaza Senayan, hasil rancangan dari ke-20 finalis ini pun akan dinilai oleh tim juri yang terdiri dari pelaku industri fashion Tanah Air dengan ketua Musa Widyatmoko. Para pemenang kompetisi ‘Plaza Senayan Palm Award mendapatkan beasiswa pendidikan di sekolah mode LaSalle College International Jakarta serta biaya hidup selama bersekolah. Beasiswa ini didapatkan dengan bekerjasama dengan sekolah mode terkemuka LaSalle College International Jakarta.

Keluar sebagai Pemenang Pertama, Mhd. Rizky Julpra Y (18th) dari Sumatera Utara dan mendapatkan beasiswa pendidikan bersertifikat 1 tahun di LaSalle College International Jakarta serta uang saku selama bersekolah, dan sebagai Pemenang Kedua, Fender Ferdiano (20th) dari Bali dan mendapatkan beasiswa pendidikan bersertifikat 1 tahun LaSalle College International Jakarta serta uang saku selama bersekolah. Sebagai Pemenang Favorit terpilih Helda Ardany (21th) dari Banjarmasin dan mendapatkan beasiswa pendidikan bersertifikat 8 bulan di LaSalle College International Jakarta serta uang saku selama bersekolah.