The Golden Space Indonesia hadir di tengah masyarakat urban Jakarta untuk membantu mencari keseimbangan hidup dan menemukan tujuan serta makna hidup seutuhnya
Kehidupan perkotaan yang sangat, dinamis, cepat, dan kompleks dapat melelahkan dan sulit untuk menemukan kebahagiaan dan menjalani hidup yang bermakna. Hal ini bisa memicu ketidakeseimbangan dalam hidup dan merasa tidak bahagia sehingga mulai mengganggu berbagai aspek dalam did, baik secara fisik, jiwa, ataupun emosi.
Mencermati kondisi demikian, The Golden Space Indonesia hadir di tengah masyarakat urban untuk membantu mencari keseimbangan hidup dan menemukan tujuan serta makna hidup seutuhnya. Peserta akan merasa terlahir kembali melalui transformasi diri yang positif, sehingga siap dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan berikutnya. Transformasi diri yang positif ini dapat diraih melalui cara meditasi, yaitu sebuah alat/metode untuk memusatkan dan menyatukan pikiran, hati, dan jiwa untuk menghayati perasaan, mencapai ketenangan hati, kedamaian batin, dan kebahagiaan yang sesungguhnya. Meditasi melalui proses refleksi dapat membuat seluruh tubuh menjadi lebih peka, sehingga dapat mendengarkan kata hati, memunculkan empati, bersyukur, dan mencapai kebahagiaan dengan lebih mudah.
The Golden Space didirikan oleh Master Umesh H. Nandwani (B.Msc, CSMC) dan Sushila Devi dengan nama The Golden SpaceTM and Shivstrakti Healing & Consultancy pada Januari 2005 di Singapura. Keduanya tidak hanya aktif dalam memberikan terapi penyembuhan jiwa secara holistik, tapi juga intens mengadakan berbagai seminar dan pelatihan kepada audiens di berbagai negara. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat akan meditasi di Negara lain, The Golden Space juga membuka Center di Malaysia pada tahun 2009, dan pada tahun 2016, membuka Center ketiganya di Indonesia. The Golden Space juga memiliki kantor perwakilan di Amerika Serikat dan Australia, dan program unggulannya yang dikutip, sebagai salah satu program transformasi hidup tercepat di dunia, Awaken The Divine You, juga sudah dilaksanakan di berbagai Negara lain, seperti Inggris, Austria, serta Uni Emirat Arab.
The Golden Space memiliki konsep yang non-religius dan bersifat universal, sehingga terbuka bagi siapapun terlepas dari latar belakang agama/kepercayaan dan budaya. The Golden Space kini menjadi pusat transformasi, healing, dan meditasi yang sudah diakui dan bersertifikasi secara internasional. Bahkan sejumlah penghargaan bergengsi juga sudah dianugerahkan kepada The Golden Space Center, antara lain Asia Pacific Brands Awards 2015, STCM 2010 & 2009 Successful Entrepreneur CertificationTM by Singapore Today untuk "Gold Category’ dan 2013 Singapore Outstanding Enterprise Award.
The Golden Space Indonesia melakukan grand opening dengan konsep open house pada tanggal 6 Agustus 2016.Dalam kesempatan ini warga Jakarta dan kota-kota lain di Indonesia dapat mengikuti berbagai kelas unggulan dan sesi konsultasi pribadi secara gratis. Kelas-kelas dan konsultasi ini adipandu oleh beberapa fasilitator dari The Golden Space Singapura, Malaysia, dan Indonesia seperti Master Umesh Nandwani (Founder), Sky Kho (TGS Malaysia Director) Amrit Gurbani (TGS Indonesia Practitioner) dan Siobhan Coulter (TGS Singapore Practitioner) yang khusus datang ke Jakarta untuk Grand Opening.
"Kami menggelar Open House agar masyarakat dapat merasakan sendiri seperti apa meditasi yang dilakukan di The Golden Space Indonesia. Kami pun ingin memberi edukasi bahwa meditasi adalah sebuah aktivitas yang bisa dilakukan semua orang, karena konsep The Golden Space sendiri adalah non-religius dan universal, sehingga semua orang, terlepas dari latar belakang agama dan budaya, dapat mengikuti semua kegiatan yang ada di The Golden Space Indonesia untuk membantu mereka sendiri mencapai kebahagiaan hidup, karena sumber kebahagiaan yang seutuhnya dan sesungguhnya hanya ada di dalam diri kita", tutur Bagia Saputra, Direktur Utama TGS Indonesia pada jumpa pers pada tanggal 5 Agustus 2016. Untuk itulah TGS Indonesia hadir agar bisa menjadi oasis di tengah kehidupan perkotaan sehingga siapapun dapat meraih balanced life, inner peace, and happiness tanpa harus jauh-jauh menyepi ke tempat yang sunyi.
"You are what you choose to be in life and it, starts with knowing who you truly are", - Master Umesh H. Nandwani
Posting komentar