Spirit & Wine

Newest Family Member

Jack Daniel’s menambah kemeriahan “keluarga” Jack Daniel’s di Indonesia dengan kehadiran Jack Daniel’s GOLD no. 27

Bertempat di Loewy Bar & Resto tanggal 27 Mei lalu, Jack Daniel’s memperkenalkan JD GOLD no. 27 yang merupakan ekspresi tertinggi Mr. Jack. JD GOLD no. 27 telah melewati proses double barreled dan double mellowed dan kaya akan aroma maple wood, toasted oak dan honey open up. Kesan pertama saat dicoba adalah citarasanya yang lebih smooth dibandingkan "keluarga" Jack yang lainnya.

Proses barreled dan mellowed ini adalah satu-satunya kombinasi proses yang hanya dimiliki oleh Jack Daniel’s selama ratusan tahun. Jack Daniel’s bukan hanya telah menjaga proses dan kualitasnya tetap sama, tetapi juga rasa dan aromanya, dari setiap botol whiskey yang dinikmati.