F&B Promotion

Orient Taste di La Brasserie

Menyambut Tahun Baru Imlek di Le Meridien Jakarta dengan sajian hidangan Tionghoa

Dalam menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2570, Le Meridien Jakarta mempersembahkan Lunar New Year Festival dengan sajian spesial “Orient Taste” di La Brasserie dari tanggal 19 Januari  hingga 10 Februari 2019. Tim Kuliner Le Meridien Jakarta telah mempersiapkan pilihan hidangan dari berbagai daerah di Tiongkok,  yakni hidangan Sichuan dari 19 -25 Januari, hidangan Canton dari 26 Januari sampai 2 Februari, dan hidangan Hunan dari 3 sampai 10 Februari 2019. 
Hidangan lezat seperti Mapo Tofu, Kungpao Chicken, Fish with Black Bean Sauce, Prawn Lychee Sauce, Beef Oyster with Ginger, dan Wok Tossed Pok Choy with Mushroom Garlic akan disajikan secara prasmanan selama promosi berlangsung. Khusus pada hari Senin & Selasa, 4 & 5 Februari, Barongsai akan berpawai di restoran, dan para tamu diajak untuk menikmati pertunjukan tarian yang penuh warna.
Harga untuk Orient Taste adalah Rp 375,000 ++ untuk prasmanan makan siang yang tersedia mulai pukul 11:30 sampai 14:30, dan Rp, 395,000 ++ per orang untuk prasmanan makan malam yang tersedia mulai pukul 18:00 sampai 22:30. Untuk menikmati santapan kuliner ini silakan melakukan reservasi melalui telepon di 021-251 3131 atau email di dining.jakarta@lemeridien.com.