Resto/Cafe/Bar

Restoran Top 50 Pizza di Dunia Hadir di Jakarta

MASSILIA Cucina Italiana buka di Jakarta dengan mengusung konsep Italian Gourmet

ARENA Group dengan bangga memperkenalkan Multi-Award Winning Pizza in Asia, MASSILIA Cucina Italiana yang kini resmi membuka cabang pertamanya di Jakarta. Dibuka untuk umum pada 1 Maret 2024 lalu, Massilia Cucina Italiana merupakan restoran pizza asal Bangkok yang telah memperoleh banyak penghargaan seperti Top 50 Pizza in the World 2023, Top 50 Pizza in Asia Pacific 2023, The Michelin Guide 2020, Gambero Rosso Award, Best Service Asia Pacific 2023 dan lain-lain.

“Kami ingin mengajak pecinta kuliner Italia untuk menyelami rasa Italian Gourmet Pizza dengan menggunakan bahan-bahan artisanal berkualitas terbaik dari Italia pada setiap masakannya,” papar Dede Yusuf Fadilah selaku Brand Manager Massilia Italiana Cucina. “Mempertahankan keaslian rasa Italia, adonan pizza kami difermentasi selama lebih dari 72 jam untuk menciptakan tekstur pizza yang creamy, lembut, dan mudah dicerna. Setiap pizza kami dipanggang di oven pizza khusus yang diimpor langsung dari Italia dan kayu bakar untuk menghadirkan esensi rasa yang berbeda dan aroma khas yang menggugah selera.”

Massilia Cucina Italiana menawarkan berbagai pilihan menu pizza yang dapat disesuaikan dengan selera, serta menyajikan menu-menu no pork, no lard, dan no alcohol yang cocok untuk dinikmati bersama keluarga, teman, dan kolega. Mulai dari Carnivora (Meat Lover Pizza) yang menghadirkan perjamuan rasa untuk daging dan sosis Italia artisan yang dicampur dengan mozzarella fior di latte berkualitas tinggi, menjadikannya pilihan yang dapat memuaskan para pecinta daging. Pecinta makanan pedas dapat mencicipi menu Calabria Spicy Salami Pizza. Dengan saus sapi Nduja spesial, ditambah dengan limpahan keju yang meleleh, dan salami pedas yang memikat, akan memberikan pengalaman baru dalam menikmati pizza. Perlu dicoba pula Black Truffle Pizza yang menyajikan kombinasi memikat antara creamy dan crispy dari bacon sapi dan aroma truffle Italia.

Selain jajaran menu pizza yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 98,000 hingga Rp 175,000, beberapa menu favorit dari makanan pembuka hingga penutup juga wajib di coba. Eggplant Parmigiana merupakan hidangan tradisional Italia yang cukup populer berupa terong yang diiris tipis dan dilapisi dengan tiga jenis keju terbaik yang dipadukan dengan saus tomat ala Massilia. Dentice Alla Mediterranea (Main Course) disajikan dengan saus Mediterania klasik. Ikan kakap menjadi bintang utama dari hidangan ini, membawa semua rasa laut dan aroma Italia ke atas meja. Pilihan pasta mulai dari Rigatoni Napoli Ragu yang dimasak dalam saus tomat San Marzano selama 8 jam, Ravioli Al Porcini yang diisi dengan daging panggang, dipadukan dengan saus krim Jamur Porcini, serta King Prawn Tagliolini menghadirkan citarasa yang segar dari perpaduan udang dengan tomat ceri dan daun basil. Perjalanan kuliner Italia dapat ditutup dengan hidangan Panna Cotta Ananas E Lamponi yang manis dan segar.

“Kami berharap bahwa pembukaan restoran terbaru ini dapat menjadi tempat yang nyaman bagi masyarakat Jakarta untuk menikmati pengalaman kuliner Italia yang autentik dan inovatif. Kami menyambut dengan hangat para pekerja kantoran, group, dan keluarga untuk menikmati beragam pilihan masakan Italia autentik dan lezat di tempat kami.” tutup Dede.

MASSILIA Cucina Italiana Indonesia berlokasi strategis di Arena Square, Jl. Jend. Gatot Subroto kavling 55-56. Lebih dari sekedar destinasi, Arena Square merupakan oasis kuliner dengan area hijau yang luas dan berbagai restoran eksklusif dari Arena Group. Mulai dari Seribu Rasa (Indonesia dan Asia Tenggara), Greyhound Cafe (Thai), dan Gyu-Shige (Jepang) , pelanggan bisa mendapatkan pilihan kuliner dari berbagai negara.

Merayakan pembukaan cabang pertamanya, MASSILIA Cucina Italiana menawarkan promo spesial kepada pengunjung. Dengan menggunakan kartu kredit Mandiri dan BRI, pengunjung dapat merasakan potongan harga sampai dengan 30% berlaku mulai dari 1 Maret hingga 30 April 2024. Informasi terkini seputar MASSILIA Cucina Italiana dapat diakses melalui akun media sosial Instagram @massilia_id atau kunjungi website resmi di https://massilia.co.id/.