OPPO Reno6 Hadirkan Ragam Fitur Gaming Terbaik
DJAKARTA.ID – Salah satu aktivitas yang menyenangkan dan disukai oleh berbagai kalangan usia adalah bermain game. Semakin canggihnya teknologi dan kemudahan menggunakan internet, kini bermain game tidak hanya sebatas dimainkan melalui komputer. Saat ini, semua orang bisa bermain game secara mobile melalui perangkat telepon pintar (smartphone) masing-masing.
Tak khayal, banyak bermunculan juga merek ponsel pintar yang menawarkan fitur gaming andalannya. Namun, tahukah Anda fitur apa yang sebenarnya dibutuhkan oleh pemain game mobile ini? Berapa kapasitas baterai yang dibutuhkan untuk memainkan game mobile? Apakah layar handphone sudah mumpuni dalam menampilkan visualisasi permainan yang jernih?
Pertanyaan-pertanyaan di atas berhasil dijawab oleh OPPO dengan meluncurkan Reno6 yang memberikan pengalaman gaming terbaiknya, mulai dari segi hardware maupun software. OPPO Reno6 hadir dengan penampilan ringan seberat 173g berukuran 151.1mm x 73.3mm x 7.8mm berlayar AMOLED 6.4” berkualitas tinggi untuk menghadirkan kenyamanan visual multimedia, terutama saat bermain game mobile. Nilai refresh rate OPPO Reno6 ini sudah menjangkau 90Hz dan respon sentuhan mencapai 180Hz agar Anda terhindar dari momen ngelag ketika sedang seru-serunya mabar (main bareng) game mobile seperti PUBG Mobile, Free Fire, Mobile Legends, atau Clash of Clans.
Permainan Mobil Legend yang smooth dan crisp pada OPPO Reno6. (Dokumentasi djakarta.id)
Ketahanan baterai juga menjadi faktor kenyamanan para gamers ketika memilih gadget yang memang diperuntukan untuk bermain game. OPPO Reno6 dibekali dengan beterai berkapasitas 4310mAH yang lebih besar jika dibandingkan pendahulunya. Anda akan dimajakan dengan pengalaman bermain game lebih lama dan pengisian cepat berkat fast charging 50W untuk mencapai 100% dalam 45 menit saja. Tak hanya itu, fitur Super Power Saving Mode + Super Nighttime Standby akan membantu Anda memaksimalkan baterai terakhir ketika sangat dibutuhkan.
OPPO Reno6 didukung dengan 50W Flash Charge. (Dokumentasi OPPO)
Beralih ke bagian prosesor, OPPO Reno6 ditenagai dengan Qualcomm® Snapdragon™ 720G SoC with Qualcomm® Snapdragon™ Elite Gaming™ yang memang dioptimalkan untuk bermain game. Tiga dari sepuluh game teratas yang berjalan secara optimal pada OPPO Reno6 adalah PUBG Mobile, Lineage II Revolution, dan Fortnite. Prosesor ini juga menawarkan kemampuan untuk memperbarui driver GPU dengan mengunduh driver terkini dari Google Play Store.
Prosessor Qualcomm® Snapdragon™ 720G dengan fitur Qualcomm® Snapdragon Elite Gaming™ pada OPPO Reno6 untuk pengalaman gaming terbaik. (Dokumentasi OPPO)
Kenyamanan bermain game mobile juga dipengaruhi oleh kelancaran dan multitasking perangkat ketika menjalankan aplikasi lainnya. Beruntungnya, penikmat game mobile tidak perlu khawatir, karena OPPO Reno6 hadir dengan RAM sebesar 8GB + ROM 128GB UFS 2.1, disertai “Ekspansi Ram” yang dikembangkan OPPO. Teknologi ini memungkinkan Anda untuk mengubah sebagian dari ROM (penyimpanan internal) tersedia menjadi virtual RAM jika ponsel kehabisan ruang RAM.
Ada tiga tingkat ukuran “Ekspansi RAM” yang dapat disesuaikan oleh pengguna, misalnya OPPO Reno6 RAM 8GB dapat ditambah dengan memori tambahan 2GB, 3GB, atau 5GB. Hal inilah yang membuat OPPO Reno6 tetap berjalan dengan lancar meskipun beberapa aplikasi berjalan bersamaan. Terkait instruksi pengaktifan fitur ini, Anda bisa pergi ke Pengaturan – Tentang Ponsel – Ekspansi Ram.
Teknologi Ekspansi RAM pada OPPO Reno6 yang dapat disesuaikan pengguna. (Dokumentasi OPPO)
Tipe RAM yang dibenamkan pada OPPO Reno6 ini adalah RAM 8GB LPDDR4x dan diproduksi dengan teknologi proses pabrikasi 19 nm. Kecepatan transfer datanya memang masih sama dengan generasi pertama, namun yang berbeda dari pendahulunya adalah segi efisiensi dayanya mampu mencapai 15%. RAM LPDDR4x juga memiliki kemampuan transfer data yang dapat menembus kecepatan 34.1 Gbps.
OPPO Reno6 menggunakan tipe RAM LPDDR4x dengan kemampuan transfer data yang dapat menembus kecepatan 34.1GB. (Dokumentasi OPPO)
Satu lagi permasalahan yang kerap terjadi jika bermain game mobile adalah meningkatnya suhu gadget dan perangkat menjadi panas. Namun, bagi Anda yang menggunakan OPPO Reno6 akan terselematkan berkat fitur Multi Cooling System di mana pembuangan panasnya 21,9% lebih efisien jika dibandingkan perangkat sebelumnya. Penyematan hardware di OPPO Reno6 ini telah ditingkatkan menggunakan paduan alumunium dan baja dengan konduktivitas termal tinggi untuk memastikan bahwa kekuatan ponsel lebih baik dari generasi pendahulunya.
Body OPPO Reno6 dilengkapi dengan tiga lapisan grafit untuk pembuangan panas. Lapisan pertama diletakkan pada bingkai penutup atas, kedua berada di baterai, dan ketiga sebuah gel konduktif pada bagian motherboard. Ada juga lembaran grafit setebal 0.01mm pada bagian speaker, chip dan processor. Ditambah lagi dengan lembaran baja yang diletakkan sebelum penutup casing bawah. Terakhir, sebuah foam juga ditambahkan pada papan pelindung baterai yang bertujuan membuang panas.
Multi-Cooling System untuk pembuangan panas 21.9% lebih efisien dibandingkan perangkat pendahulunya. (Dokumentasi OPPO)
Selain didukung performa terbaik dari sisi hardware maupun software, OPPO Reno6 juga memiliki fitur lainnya yang membuat penggunanya lebih nyaman saat bermain game mobile. Pertama, Game Focus Mode yang akan meminimalisasi semua pemberitahuan tidak diinginkan, mulai dari bilah notifikasi, panggilan masuk, gerakan navigasi, alarm dan bahkan petunjuk volume di layar. Namun, bagaimana jika pengguna tetap ingin mendapatkan notifikasi pesan penting? Tenang, OPPO Reno6 sudah membenamkan fitur Bullet Screen Message yang akan menggulirkan pesan pada layer, sehingga meminimalkan gangguan saat bermain game. Aplikasi yang didukung adalah WhatsApp, Telegram, LINE, Messenger, dan SMS.
Fitur kedua yang tidak kalah penting adalah Quick StartUp yang membantu mengidentifikasi game favorit paling sering dimainkan. Fitur ini membuat game tetap aktif di latar belakang, bahkan setelah keluar dari game itu sendiri. Saat memulai kembali, Anda dapat mengambil jalan pintas untuk langsung berada pada halaman beranda permainan hanya dengan satu klik. Berdasarkan data dari OPPO Lab, fitur Quick StartUp dapat ditingkatkan hingga 24 detik. Misalnya pada game mobile seperti PUBG: Nonaktif 25,5 detik / Aktif 0,8 detik dan Free Fire: Nonaktif 13,95 detik/ Aktif 0,75 detik.
Ketiga, Game Floating Window: Fitur ini membuat perangkat OPPO Reno6 dengan colorOS 11 lebih nyaman bagi penggunanya yang ingin bermain game secara bersamaan. Anda tetap bisa menjalankan game pada floating window sambil membuka aplikasi lainnya, seperti email atau browsing. Cukup ketuk thumbnail game untuk mengaksesnya kembali kapan saja.
Keempat, Adjustable Gaming Touch: Panel sentuh dan pengoptimalan algoritma sentuh, dikombinasikan dengan TouchBoost yang memungkinkan pemain mengubah parameter sentuh (seperti daya respons, kehalusan, dan sensitivitas giroskop). Fitur ini juga memberi pengguna konfirgurasi yang biasa digunakan oleh pemain professional.
Fitur andalan OPPO Reno6 untuk pengalaman gaming terbaik. (Dokumentasi OPPO)
Melihat penjelasan fitur-fitur yang ditawarkan OPPO Reno6 sebagai perangkat ponsel pintar yang mendukung game mobile terbaik bagi penggunanya, ponsel ini sangat cocok bagi Anda sebagai gamer sejati. (aul)
Posting komentar