Events

The 1 Kg Steak Challenge Final

El Asador menggelar acara final kompetisi makan daging steak seberat 1 Kg

Umumnya jika makan steak di restoran beratnya sekitar 200 gr, dan bagi orang Indonesia biasanya itu sudah cukup membuat kenyang untuk satu santapan. Namun bagaimana jika daging yang harus dimakan sekaligus beratnya lima kali, alias 1 kg? Tantangan ini diberikan oleh El Asador, South American Wood Fire Grill & Brew yang berlokasi di Kemang kepada mereka yang merasa sanggup menghabiskan 1 kg daging dalam lomba 1 Kg Steak Challenge.

Untuk mengikuti lomba ini cukup menghabiskan 1 kg daging sapi Fasio, yakni sejenis daging sirloin beserta dengan side food yang terdiri antara lain dari french fries, salad beserta saucenya dan minuman dalam waktu kurang dari satu jam. Semuanya harus habis, dan jika waktunya kurang dari satu jam, maka makanan diberikan secara gratis. Namun jika tidak berhasil, hanya perlu membayar Rp. 500 ribu.

Penyelenggaraan lomba 1 Kg Steak Challenge tahun ini merupakan yang kedua kalinya dan mengambil format yang agak berbeda. Jika sebelumnya tidak ada babak final, kini 5 peserta yang mencatat waktu terbaik selama babak penyisihan yang berlangsung selama satu bulan ditantang kembali dalam babak final yang digelar pada 10 Oktober 2016 di El Asador. Pada babak final ini seharusnya diikuti 5 peserta, namun karena satu orang sedang di luar negeri, babak final hanya diikuti 4 peserta. Masing-masing finalis ini disajikan 1 kg daging dari pemanggang dengan tingkat kematangan rare.

Selama lomba berlangsung terlihat para finalis menggunakan teknik makan yang berbeda untuk menghabiskan porsi dagingnya masing-masing. Ada yang makan dengan tangan, ada yang justru terlihat tidak terburu-buru namun bisa menghabiskan jumlah daging lebih banyak dalam satu asupan. Sebagai pemenang akhirnya keluar Leigh dari Inggris dengan waktu 15 menit 30 detik, sementara juara kedua diraih Presto dari Indonesia dengan waktu 29 menit 19 detik.

Tertarik untuk mencobanya juga? Silakan persiapkan diri dari sekarang, karena menurut rencana lomba ini akan digelar kembali tahun depan. Bahkan mungkin bisa lebih seru lagi karena nantinya akan ada lomba khusus untuk wanita!