Destinasi Dining Lifestyle Terbaru di Central Park Mall Satukan Urban and Nature
DJAKARTA.ID – Pusat perbelanjaan Central Park Mall akhirnya meresmikan pembukaan The New Tribeca pada tanggal 15 Desember 2024. Menjadi salah satu spot favorit pengunjung mal, area The New Tribeca kini mengusung konsep biophilic design yang memadukan dualitas antar arsitektur modern dan kontemporer bernuansa alam hijau menyegarkan.
The New Tribeca hadir sebagai a vibrant all-day dining lifestyle destination dengan suasana yang lebih hidup. Berbagai macam tenant ternama pun siap melayani setiap pengunjung mal dengan ruang terbuka yang begitu fresh dan alami.
“Para pengunjung resto semakin menginginkan destinasi bersantap yang lebih dari sekadar kenyamanan. Mereka mencari ruang terintegrasi sempurna dengan area terbuka dan membina koneksi di antara daya tarik estetik dengan fungsionalitas, sehingga melahirkan pengalaman holistik dan terus melekat dalam diri. The New Tribeca tidak hanya menyajikan kuliner, namun juga menjadi pusat relaksasi, interaksi sosial, dan lifestyle space bagi para pengunjung,” ungkap Silviyanti Dwi Aryati selaku Asst. General Manager Marketing Communications & Relations Central Park Mall.
Foto: Silviyanti Dwi Aryati dan Pauline Filiani menjelaskan konsep The New Triberica
Desain baru The New Triberica ini digarap oleh DP Architects yang berhasil menciptakan koneksi lebih seamless antara Central Park Mall dan Tribeca. Sehingga semakin menciptakan pengalaman berbelanja dan makan lebih nyaman. Desain yang baru ini difokuskan untuk meningkatkan visibilitas dan arah jalan yang mudah menuju Tribeca melalui Central Park Mall.
Hal ini dicapai dengan upgrade facade Tribeca dan konsep outdoor alfresco dining di lantai Upper Ground untuk koneksi antara Central Park dan Tribeca. Konsep al-fresco (di udara sejuk) menjadi jantung dari destinasi terbaru ini. Suasananya terasa santai dengan hiasan tanaman hijau yang subur dan pencahayaan alami, sehingga menciptakan perpaduan sempurna antara desain ruangan metropolitan dan pemandangan alam.
Selain itu, desain landscape Tribeca di-upgrade untuk meningkatkan visibilitas dari Central Park Mall dan Tribeca. Finishing dan shopfront Tribeca mengusung prinsip biophilic design yang menerapkan elemen-elemen alam, di mana desainnya tidak bersaing dengan Central Park Mall, namun menawarkan pengalaman shopping dan dining lebih unik.
The New Tribeca dibuka mulai tanggal 15 Desember 2024 dan tenant-tenant yang turut meramaikan pembukaan ini antara lain BAIA NONNA, Antarasa, Endorphins Inc, Ikinari Steak, Saigon Ngon dan Popolama. Di samping itu, masih banyak tenant lainnya yang akan segera buka seperti Dim Pot, Artisan Kuliner Group, Harlan+Holden Coffee, Monsieur Spoon, Nomou Izakaya, Pesta Kebun dan lainnya.
Foto: Peresmian The New Triberica dimeriahkan oleh penampilan penyanyi Andien
Selain dining hall, The New Tribeca juga semakin lengkap dengan berbagai space menarik lainnya seperti The Grand Steps, area fotogenik dengan desainnya yang elegan, The Spiral Staircase, serta Event Space yang dapat digunakan untuk acara-acara menarik nantinya.
“Penataan ulang The New Tribeca yang kami lakukan ini telah menjelma Triberica sebagai ruang terbuka lebih dinamis. Atmosfer harmonis di kawasan ini berhasil menciptakan suasana lebih santai dengan pemandangan alam hijau serta bisa melengkapi energi semarak dari konsep Central Park Mall itu sendiri. Revitalisasi ini juga didesain untuk meningkatkan daya tarik pengunjung Central Park dan Neo Soho dengan memberi para pengunjung perpaduan sempurna antara gaya hidup modern, santapan terkurasi, dan suasana santai yang menetapkan standar baru bagi destinasi rekreasi urban,” pungkas Pauline Filiani selaku Centre Director Central Park & Neo Soho Mall.
The New Tribeca juga menyediakan akses langsung dari lobi utama Central Park Mall. Titik masuk yang strategis ini memastikan aksesibilitas pengunjung lebih nyaman. Harapannya lokasi The New Tribeca ini bisa menjadi titik temu sentral dalam lingkungan mal. (aul)
Posting komentar